Rabu, 15 September 2021

Modul 3.1.a.9 Koneksi Antar Materi


Mengajarkan anak menghitung itu baik, namun mengajarkan mereka apa yang berharga/utama adalah yang terbaik. 

Teaching kids to count is fine, but teaching them what counts is best

-----------------Bob Talbert-------------------

Quote di atas mengingatkan kita bahwa sebagai pendidik kita tidak hanya mengajarkan teori atau melatih kecerdasan intelektual semata, namun mengajarkan nilai-nilai kebajikan dalam kehidupan jauh lebih berharga. Hal ini sejalan denga filosofi pemikiran Ki Hadjar Dewantara tentang tujuan dari pendidikan yaitu menuntun segala kodrat yang ada pada diri anak, agar mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya, baik sebagai manusia ataupun anggota masyarakat

Selasa, 07 September 2021

Modul 3.1.a.6 Refleksi Terbimbing

Pengambilan Keputusan Sebagai Pemimpin Pembelajaran

Menurut Anda, apakah maksud dari kutipan ini jika dihubungkan dengan proses pembelajaran yang telah Anda alami di modul ini? Jelaskan pendapat Anda.

Education is the art of making man ethical.
Pendidikan adalah sebuah seni untuk membuat manusia menjadi berperilaku etis.

Etis menurut KBBI adalah sesuai dengan etika, atau sesuai dengan asas perilaku yang disepakati umum. Untuk menjadikan guru sebagai  manusia yang berperilaku sesuai etika atau sesuai asas perilaku secara umum, dapat ditempuh melalui proses pendidikan, salah satunya melalui proses belajar tentang bagaimana menjadi pemimpin pembelajaran yang dapat mengambil keputusan disaat menghadapi situasi dilema etika. Dengan mempelajari bagaimana mengambil keputusan yang baik dalam situasi dilem etika maka kita sudah berupaya menempatkan diri menjadi manusia yang berperilaku etis